fbpx
Sponsored Post / Tips & Review

Masak Nasi Lebih Sehat dengan Rice Cooker Anti Gores

Meski nggak punya prinsip “Belum makan kalau belum kena nasi”, tapi nasi tetap lah makanan pokok bagi keluarga kami. Saya dan si kecil nggak masalah jika nasi digantikan dengan roti, jagung atau kentang. Sementara suami dan ibu saya, woow, nggak mungkin banget kalau sehari nggak ketemu nasi, bakal rindu berat mereka tuh. Makanya setiap hari harus banget masak nasi, dong, seperti warga Indonesia pada umumnya. Apalagi kalau lagi mau datang nih, kakak-kakak dan keponakan yang jumlahnya banyak banget itu, biasanya saya harus masak nasi dulu untuk kami makan-makan nanti.

Anyway saya mau tanya, deh, buibu lebih pilih rice cooker yang anti lengket atau rice cooker anti gores, sih? Kalau saya dan keluarga biasanya pakai yang anti lengket, demi nggak ribet pas mencuci pancinya. Hahaha. Tapi masalahnya panci penanak nasi yang anti lengket ini, semua akan tergores pada waktunya. Kalau sudah begini resikonya adalah lapisan yang tergores akan mengelupas dan bercampur dengan nasi, lalu tanpa sadar kita konsumsi dari hari ke hari. Kok jadi serem, yaa?

Mumpung saya punya rice cooker baru nih, yang pancinya anti gores dengan harmond technology dari Cosmos, mari kita bahas keunggulannya. Yang jelas sih saya baru sadar bahwa hidup saya nggak jadi lebih ribet gara-gara panci yang bukan anti lengket, kalau saya menggunakan rice cooker dengan baik dan benar.

Jaga Nasi Lebih Sehat

Nasi adalah makanan pokok yang setiap hari kita konsumsi. Menjaga asupan yang satu ini agar tetap terjaga kualitasnya sepertinya menjadi wajib bagi kita, ya. Jangan sampai ada gangguan-gangguan yang bisa menyebabkan penyakit bagi diri sendiri dan keluarga, gara-gara cara memasak kita yang kurang tepat.

Selama ini saya sudah beberapa kali ganti rice cooker dan paling suka memang yang anti lengket. Pernah juga ganti-ganti pancinya saja karena sudah mulai terkelupas dan saya nggak mau kandungan berbahayanya masuk ke tubuh saya. Tapi lama-lama ya lelah juga, gengs. Sampai kapan kah saya harus beli panci yang baru terus? Karena kalau sudah mengelupas sedikit saja, maka pada saat yang bersamaan akan hilang juga anti lengketnya. Padahal saya sudah memperlakukan si anti lengket ini bak seorang puteri. Cucinya harus pakai sponge yang halus agar lapisannya tak tergores. Tapi ya, gitu, deh. Lagi-lagi panci saya terkelupas. Huhu.

Akhirnya saat saya menerima paket dari Cosmos yang isinya adalah rice cooker anti gores, duh, senang sekali. Bagai menemukan oase di padang pasir. Tsaaah. Kalau kata Padi di lagu Mahadewi “Dan pencarianku pun usai sudah.”

Cosmos CRJ 6288, Harmond Technology and Premium Design

Tipe rice cooker yang saya miliki ini adalah Cosmos CRJ 6288 Harmond Technology yaitu teknologi anti gores yang lebih aman untuk menanak nasi. Dengan begitu yang makan juga pasti akan lebih sehat karena nggak bercampur dengan zat yang aneh-aneh, seperti kandungan perfluorooctanoic (PFOA) yang bersifat KARSINOGEN dan dapat memicu kanker.

rice cooker anti gores
Cosmos CRJ 6288

And then untuk membuktikan apakah pancinya benar-benar anti gores, saya mencoba untuk menyikatnya dengan sikat besi. Awalnya saya ngeri, bagaimana kalau sampai tergores, nih? Soalnya sikatnya kan se-seram itu. Saya coba sikat pelan-pelan, oke, nggak tergores. Lalu saya sikat lebih kuat, alhamdulillah pancinya tetap muluuus. Yeay!

Cosmos CRJ 6288 terdiri dari 3 varian warna, ada putih-biru, putih-hijau dan putih-merah. Punya saya yang warna putih-hijau, cakep banget. Kenapa sih bisa tahu kalau ini warna favorit saya? Hehe. Sudah gitu ini kan desainnya premium, ya, dengan kapasitasnya yang 2 liter itu, wow. Jadi kalau lagi acara kumpul keluarga bisa masak banyak sekalian dan langsung deh pancinya dibawa, taruh di atas gelaran tikar. Hahaha. Apalagi nih pancinya Cosmos yang satu ini ada handle (Inner Pan Handle) berbahan plastik solid, jadi nggak panas dan bisa langsung angkat, nggak perlu cari-cari serbet, shayy!

Kalau nasinya nggak habis bisa tetap di simpan di dalam rice cooker tapi nggak perlu dicolok ke listrik. Nanti kalau mau makan lagi baru, deh, hidupkan rice cooker dengan warm mode, 30 menit sebelum dimakan agar nasinya hangat. Eh, apakah nasinya nggak cepat basi, tuh, kalau rice cookernya nggak dihidupkan? Semula saya juga khawatir, sih, tapi setelah seminggu pakai rice cooker ciamik ini dengan cara yang sudah saya sebutkan tadi, alhmadulillah nasinya nggak cepat basi. Kenapa??

Nasi akan mudah basi jika kejatuhan uap air dari tutup rice cookernya. Cosmos CRJ 6288 memiliki desain penutup yang dapat menahan uap air pada permukaan tutupnya. Di tepi penutupnya juga terdapat lapisan silikon agar uap air bisa mengalir ke lubang kecil pada bagian bawahtutup dan berakhir di penampungan (Dew Collector) yang ada pada bagian belakang rice cooker.

Kalau dulu kebiasaan saya adalah selalu membiarkan rice cooker dalam keadaan hidup pada warm mode agar nasi tetap hangat dan nggak mudah basi, sekarang sudah insyaf, buibu. Selain hal itu bikin nasi jadi mengering daan menempel pada panci hingga sulit dibersihkan, ya tentunya boros listrik juga. Huhuhuhu. Jadi sekarang sih mengikuti rekomendasi dari Cosmos, agar mengaduk nasi 5 menit setelah nasi matang kemudian aliran listrik bisa dimatikan.

Buat yang sedang cari-cari rice cooker, nih, silakan cek rice cooker Cosmos pelopor rice cooker anti gores di Indonesia. Cosmos CRJ 6288 recommended banget karena memiliki pengatur sirkulasi panas (Tongolan) yang bisa bikin nasi jadi lebih pulen. Fungsinya juga serbaguna, selain memasak bisa mengukus, menghangatkan dan menggoreng. Saya belum coba kalau untuk menggoreng, kayaknya bakal seru, nih. Haha. Daya masukannya 400 watt saat memasak nasi, dan 70 watt saat menghangatkan. Satu set rice cooker Cosmos CRJ 6288 terdiri dari penanak nasi, takaran beras 150gr dan pengukus.

Nasi yang Sehat Dimulai dari Tempat Penyimpanan Beras

Karena kita sudah tahu, nih, bagaimana tipsnya agar nasi lebih sehat, ada baiknya nasi yang sehat tersebut kita mulai dari tempat penyimpanan berasnya. Siapa yang masih menyimpan beras di dalam ember? Atau dibiarkan saja di karung berasnya? Hahaha. Well, itu saya, sih, sebelum punya Sarana Penyimpanan Beras Cosmos 007-Pundi.

Dari dulu pengin banget punya tempat penyimpanan beras seperti di iklan-iklan Cosmos, tapi belum pernah beli. Akhirnya pakailah ember kecil dengan penutup untuk tempat beras. Maksud hati, sih, dikasih penutup biar nggak ada kutu beras. Tapi nyatanya nggak demikian, kawan. Kutu-kutu beras entah dari mana datangnya tiba-tiba seperti punya tempat tinggal baru di ember tersebut. Dan ada semut juga yang kok bisa-bisannya sih masih juga. Huhuhu. Rupanya penutup yang saya pakai nggak rapat sehingga dengan leluasa lah kutu dan semut mondar-mandir cari tempat adem.

Untuk menghindari kutu beras saya menyiasatinya dengan membeli beras secukupnya agar nggak menimbun lama, misalnya dengan membeli beberapa kemasan yang 5 kg. Kebetulan Cosmos 007-Pundi ini kapasitasnya maksimal 7 kg, jadinya pas. Ukurannya slim banget, kecil, mungil, lucu, warnanya pun cakep. Jadi selain nggak menuh-menuhin tempat, desainnya yang keren juga bikin dapur jadi kelihatan lebih rapi. Ya beda banget keadaannya sama kalau saya pakai ember, kurang sedap dipandang mata.

Cara menggunakannya, masukkan beras ke dalam Cosmos 007-Pundi dari bagian atas, kemudian tutup rapat. Keluarkan beras dari kotak semacam laci yang ada di bawahnya. Sekali tarik maka akan tersedia beras 150 gram, kita bisa mengambil maksimal 3 kali tarikan.

Di bagian bawah Cosmos 007-Pundi terdapat 4 buah karet anti slip, jadi tempat berasnya nggak licin dan nggak mudah bergeser saat lacinya ditarik. Penutup bagian atasnya rapat sekali jadi kemungkinan ada kutu dan semut yang bertamu akan diminimalisir. Di laci bawahnya pun saat kondisi tertutup sangat rapat. Jadi pastikan lacinya jangan sampai terbuka, ya. Kalau untuk saat ini saya masih harus sering ngecek laci bawahnya, karena anak saya suka banget sama Cosmos 007-Pundi. Setiap ke dapur pasti di tariknya itu laci. Haha.

Buibu yang mau dapurnya jadi lebih kece bisa beli produk-produknya Cosmos di toko elektronik, supermarket, juga secara online di marketplace seperti Lazada, Tokopedia, Bukalapak, Shopee, Blibli (Cosmos Official Store).

Author

dzul_rahmat@yahoo.com
Mindful Parenting Blogger || dzul.rahmat@gmail.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *