fbpx
Foto OOTD Keren
Tips & Review

Belajar Fotografi untuk Foto OOTD Keren

Hanya karena seseorang menenteng kameranya ke mana-mana bukan berarti ia selalu bisa mengabadikan sesuatu dengan sempurna. Jadi jangan kecewa kalau kita minta difotoin terus hasilnya kurang memuaskan. Apalagi ketika bermaksud mau foto OOTD keren namun hanya foto biasa-biasa yang didapat. Kalau kita adalah pelaku fotografi atau si pemegang kamera itu, jangan sampai lah kita mengecewakan foto modelnya, ya.

OOTD yang merupakan kepanjangan dari Outfit of the Day adalah style foto kekinian yang menunjukkan gaya berpakaian seseorang secara keseluruhan, dari ujung kepala sampai ujung kaki. Foto OOTD mulai populer sejak masyarakat semakin intens menggunakan media sosial dan ingin lebih sering menampilkan busana yang dipakai sehari-hari. OOTD bisa berupa baju kerja, baju santai, baju resmi dan sebagainya.

Foto OOTD keren yang di-upload ke media sosial biasanya akan mendapatkan banyak like dan berpotensi menambah follower, terutama untuk OOTD yang unik dan menarik. Butuh effort loh untuk membuat foto OOTD yang bagus itu. Enggak sekadar jeprat-jepret saja, ternyata ada estetikanya juga.

Pada tanggal 23 Agustus 2018 di acara Blogger Gathering Inspiring Journey yang diselenggarakan oleh Shafira bekerjasama dengan ISB (Indonesian Social Blogpreneur) di Twin House, Jakarta, para blogger sempat mencicipi kelas fotografi singkat. Narasumbernya adalah Mas Yogie Bowie, seorang snapgrapher yang sudah lama menekuni bidang fotografi dan sejak 3 tahun lalu membantu UKM Indonesia dalam hal foto produk.

Baca juga : Shafira Inspiring Journey

foto ootd keren
Moderator Dini Fitria dan Narasumber Yogie Bowie

Berdasarkan analisanya, para UKM ini ternyata bisa mendapatkan omzet yang lebih dari biasanya setelah menggunakan foto produk terkonsep. Jadi pelanggan merasa lebih tertarik untuk membeli dengan adanya visual yang baik dari suatu barang. Tentunya ini bukan hanya sebatas kalangan UKM saja, dong. Siapapun bisa menyajikan visual menarik untuk mendapat peningkatan keuntungan.

Dan pada kesempatan ini Yogie Bowie memberikan Tips & Tricks foto OOTD keren, supaya para Mom blogger makin bagus hasil fotonya. Berlaku untuk foto-foto koleksi pribadi maupun foto untuk bisnis.

Baca juga : Album Foto Kekinian

Konsep OOTD

Yang namanya outfit of the day sebaiknya difoto dalam keadaan benar-benar sedang dipakai ya, gengs. Jadi jangan mengambil gambar outfit-nya saja tanpa dipakai, misalnya dengan konsep flatlay atau pakaian yang digantung. Karena jika tidak dipakai bisa jadi kurang greget secara visual, orang yang melihatnya jadi kurang bisa membayangkan seandainya baju tersebut dia yang memakai.

Memilih Background Foto

Pilihlah background foto yang dapat menonjolkan objek dengan lebih baik. Background yang dimaksud adalah polos atau bisa juga yang memiliki warna senada dengan objek foto. Bila pengambilan gambar di lakukan di luar ruangan maka harus dipastikan kita dapat menonjolkan detail produk agar yang melihat tetap fokus pada objeknya.

Komposisi Gambar dan Warna

Supaya foto menjadi lebih enak dipandang mata, gunakan rule of third setiap mengambil gambar. Yaitu penempatan objek diantara empat titik—di tengah layar yang telah di bagi menjadi sembilan bagian.

Kira-kira begini deh, ya. Maafkan, masih belajar.

Ciptakan garis imajiner dan beri ruang kosong pada sisi pandangan model. Misalnya model memandang ke arah kiri, berarti beri ruang kosong di sebelah kiri juga. Beri arahan kepada modelnya untuk melirik secukupnya, karena bila berlebihan pandangan mata menjadi kurang bagus.

Lakukan pemotretan pada pagi hari antara jam 7-9 atau sore hari antara jam 15-17, di mana cahaya matahari sedang cukup menerangi namun tak menyilaukan.

Jarak Pengambilan Gambar

Ada 4 bagian tubuh yang bisa menjadi patokan dalam pengambilan gambar. Yaitu pada bagian mata, dada, pusar dan lutut. Posisikan kamera (bisa juga kamera ponsel) tegak menghadap salah satu bagian tersebut. Jaraknya juga disesuaikan, untuk bagian mata dan dada bisa dari jarak dekat. Sedangkan memotret dari bagian pusar dan lutut berarti harus mengambil jarak agak jauh.

foto ootd keren
Blogger diminta langsung praktek. Model : Elly Nurul

Bila ingin mengambil gambar dari bagian lutut pastikan fotografer mengambil posisi jongkok, agar kamera tidak bergetar.

Satu lagi, seandainya model untuk foto OOTD kurang fotogenik dan kita tidak mau menampilkan wajah, maka wajahnya bisa di-crop. Tapi demi estetika, silakan crop tepat di bawah hidung, bukan di bagian leher.

Ternyata cukup simple, ya. Tekniknya sederhana tapi justru saya baru tahu berkat Mas Bowie. Jadi pengin cepat dipraktekkan, nih.

Terima kasih Mas Bowie atas ilmunya yang keren banget, pasti bakal bermanfaat bagi kami para blogger supaya bisa melengkapi konten dengan foto berkualitas baik. Dan tentunya terima kasih untuk Shafira yang sudah menyelenggarakan gathering ini. Selain tambah ilmu, saya juga jadi bertambah teman. Sudah gitu masih diberikan goodie bag yang isinya shawl dari Shafira serta produk dari Zoya Cosmetics. Alhamdulillah…

Baca juga : Cara Membuat Watermark Antimainstream

Author

dzul_rahmat@yahoo.com
Mindful Parenting Blogger || dzul.rahmat@gmail.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *