fbpx
cetak foto kekinian
Sponsored Post / Tips & Review

Cetak Foto Kekinian ID PhotoBook

Sejak memiliki kamera digital mungkin foto yang saya kumpulkan sudah puluhan ribu jumlahnya. Ketika buka-buka hardisk sampai bengong sendiri “ini foto banyak amaat?”. Eh tapi enggak ada satu pun yang dicetak itu fotonya. Sejak itu pula rasanya saya kehilangan momen menikmati sebuah album foto.

Tak terasa sudah 10 tahun lebih saya belum cetak foto lagi karena semua bisa dilihat melalui layar komputer atau ponsel. Padahal sebelumnya saya paling rajin cetak foto dan di rumah bertumpuk puluhan album foto dari kamera analog. Foto bersama teman sekolah/kuliah, foto bersama keluarga, foto lebaran, foto jalan-jalan dan sebagainya.

Saat membuka kembali album foto tersebut seperti ada perasaan hangat yang merambati hati saya. Semacam kerinduan pada masa-masa gemilang ketika saya dan teman-teman bisa nyengir lebar ke kamera, atau ketika kami sekeluarga besar berpose pada Hari Raya. Ah, saya ingin punya album foto lagi.

Kalau zaman now orang-orang suka cetak foto kekinian dengan desain kayak majalah. Udah lama banget saya berencana mau bikin album foto tahap tumbuh kembang si kecil dan hal-hal pertama yang ia lalui. Sepertinya boleh juga kita coba cetak foto bertema baby milestones.

cetak foto kekinian

Salah satu rekomendasi tempat cetak foto kekinian adalah ID Photobook. Di mana kita bisa mencetak album foto dengan mudah dan pengiriman file foto dilakukan secara online, baik foto dari kamera digital maupun dari kamera ponsel. Nantinya album foto akan dikirim ke rumah dan siap-siap membuka kenangan dalam lembar demi lembarnya.

Cetak Foto Kekinian di ID Photobook

Saya sengaja menggunakan hardisk eksternal khusus untuk menyimpan foto. Sejak anak kami lahir 3,5 tahun lalu sampai kini jumlah foto dirinya sudah ribuan dalam puluhan folder yang saya urutkan berdasarkan bulan dan tahun. Kebayang enggak tuh kalau mau lihat-lihat foto sejak ia kecil sampai sekarang, bisa lupa waktu bukain satu-satu foldernya.

cetak foto kekinian

Menurut saya memiliki album foto merupakan ringkasan cerita yang mewakili sekian banyak momen. Maka dari puluhan folder itu saya ambil masing-masing 1-3 foto terbaik, khususnya yang menunjukkan perkembangan anak. Seperti fase saat ia baru lahir, bisa tengkurap, merangkak, duduk, berdiri hingga berlari. Juga foto ketika momen pertama yang ia lalui seperti pertama kalinya ia menyentuh hujan, sepeda pertama, ulang tahun dan sebagainya.

ID Photobook menyediakan jasa cetak foto berbagai ukuran album foto. Karena foto yang saya pilih ternyata banyak banget, jadi saya cetak album foto ukuran large (20×30 cm), yang terdiri dari 16 halaman dan bisa memuat 80 buah foto berukuran kombinasi.

Cara Pesan Album Foto di ID Photobook

Untuk bisa melakukan pemesanan album foto di ID Photobook caranya cukup mudah dan cepat.

  1. Masuk ke situs www.idphotobook.com
  2. Klik menu katalog lalu pilih jenis album foto yang diinginkan. Terdiri dari Medium, Square, Large dan Quinn Series.
  3. Mengisi data pembeli (nama, email, nomor handphone/whatsapp, alamat).  Pastikan diisi dengan data yang sebenarnya dan alamat harus lengkap.
  4. Periksa kembali album foto yang ingin dibeli apa sudah sesuai dengan saat pertama memilih. Jika sesuai, klik lanjut.
  5. ID Photobook akan memberikan total nilai belanja ditambah 3 digit kode unik. Silakan ditransfer sejumlah tersebut ke rekening BCA, BRI, Mandiri dan BNI yang tertera pada halaman konfirmasi pembayaran. Transfer sebelum 1 x 24 jam agar tidak terjadi pembatalan transaksi secara otomatis.
  6. Jika pembayaran telah terkonfirmasi maka ID Photobook akan memberikan notifikasi untuk mengirimkan foto-foto yang ingin dicetak.
  7. Proses selama kurang lebih 14 hari, kemungkinan bisa lebih cepat.

Gampang kan? Enaknya cetak foto secara online itu kita serasa kayak bisa cetak foto dari HP. Gara-gara perangkat pintar tersebut, dalam 2 minggu akan ada sebuah album foto yang datang ke rumah ;)

Photobook Berkualitas yang Menyimpan Kenangan

Saya cukup puas dengan hasil yang diberikan oleh ID Photobook. Foto-foto si kecil jadi punya tempatnya sendiri di rumah kami, dalam balutan album eksklusif berwarna biru langit yang sangat manis. Kebetulan saya memilih desain Simple Elegant dari 4 pilihan yang ditawarkan. Adapun 3 desain lainnya bertema  Traveller, Romantic dan Colorful.

Album foto terbuat dari material semi premium. Kertas fotonya cukup tebal—mungkin sekitar 150gr, dan berkesan doff jadi tidak silau atau mengkilat jika terkena sinar. Sedangkan covernya terbuat dari hardboard 2mm berlapis fancy paper yang cukup eksklusif.

cetak-foto-kekinian-3

Harga cetak foto yang ditawarkan mulai dari Rp. 99.000 sampai dengan Rp. 350.000 tergantung ukuran yang dipilih.

So far menurut saya pelayanannya cukup ok dan cepat. Memang untuk prosesnya memakan waktu agak lama ya sampai 14 hari. Tapi ini masih terbilang wajar karena sebagai customer kita hanya memberikan foto saja, sedangkan ID Photobook yang mendesain tata letak foto pasti membutuhkan waktu. Selain menjaga kualitas produk ID Photobook juga menambahkannya dengan buble wrap saat pengiriman. Sehingga kita tidak khawatir album fotonya bakal rusak selama perjalanan.

Album foto yang saya pilih merupakan varian window untuk menunjukkan foto di halaman pertama. Pada bagian ini potongannya agak kurang rapi kalau dilihat secara mendetil. Tapi secara keseluruhan sudah bagus sih. Packagingnya juga menarik, yaitu berupa box hitam dari hardboard. Jadi kalau mau menjadikan album foto ini sebagai kado ok banget nih.

Satu yang saya sayangkan, saya lupa bilang untuk menyusun foto-fotonya sesuai dengan tanggal foto diambil agar lebih terasa baby milestones-nya. Seandainya diurutkan bisa jadi cerita tersendiri, seperti perjalanan si kecil dari ia lahir hingga hari ini. Meski demikian, saya tetap merasa terharu melihat semua foto-foto itu akhirnya bermuara pada sebuah album foto. Dan semakin menyadari, anak saya sudah besar.

Tips Cetak Album Foto di ID Photobook

Setiap momen berharga dalam hidup kita layak diabadikan dalam sebuah foto. Namun jangan juga foto-foto tersebut hanya berdiam diri di dalam kamera atau hardisk komputer di rumah. Buatlah satu atau beberapa album foto sebagai kenang-kenangan yang suatu saat bisa kita buka kembali tiap lembarnya. Bisa untuk diri sendiri, bisa juga kita nikmati bersama keluarga atau teman. Karena sensasi membuka album foto selamanya akan berbeda dengan membuka foto melalui komputer.

cetak-foto-kekinian-4

Untuk itu, buatlah sebuah tema untuk memudahkan dalam memilih foto. Misalnya tema traveling, berarti pilih foto terbaik yang berkaitan dengan jalan-jalan dan liburan. Atau tema Hari Raya, yang akan berisi foto-foto lebaran atau perayaan lainnya dari tahun ke tahun.

Kumpulkan foto-foto tersebut dalam satu folder kemudian kompres dengan aplikasi RAR untuk memudahkan pengiriman foto melalui email. Atau bisa juga upload foto di Google Drive dan copy link-nya. Ketika kirim email ke ID Photobook, berikan link tersebut.

Sebaiknya foto jangan di-resize untuk menjaga kualitas gambar tetap baik dan tidak pecah.

***

Saya rekomendasikan ID Photobook sebagai tempat cetak foto bagi yang ingin memiliki album foto dengan desain eksklusif. Selain foto-foto si kecil seperti yang saya miliki, bisa juga loh cetak foto teman-teman lama atau momen-momen penting lainnya. Bisa untuk kado ulang tahun dan annivesary juga :)

Oh ya saya pernah juga menulis tentang sebuah resepsi pernikahan sederhana. Album foto dari ID Photobook ini bisa loh jadi salah satu cara untuk menghemat biaya resepsi.

ID Photobook Social Media

Facebook : IdPhotobook

Intagram : id.photobook

Youtube : ID Photobook

Author

dzul_rahmat@yahoo.com
Mindful Parenting Blogger || dzul.rahmat@gmail.com

Comments

May 14, 2018 at 12:07 pm

dengan makin mudahn akita menyimpan foto-foto digital di album virtual tidak serta merta melupakan dokumentasi fisik karena bisa digenggam nyata. perlu juga mencetak momen-momen berharga dengan cara konvensional. karenaa kita tidak pernah tahu usia penyimpan data digital bisa tetiba rusak. maka harus ada back up ya kak



    Dzulkhulaifah
    May 14, 2018 at 12:41 pm

    Iya, semoga sih datanya awet dan selalu baik-baik aja ya. Tapi kalau sudah dicetak setidaknya berjaga-jaga.



Fenni Bungsu
May 14, 2018 at 5:34 pm

Seneng dengan adanya foto kekinian ala photobook ini, gampang menyimpan kenangan



May 14, 2018 at 7:51 pm

Wah, jadi kepengen ikutan nyetak foto juga. Udah lama enggak melakukan kayak gitu. Aku nyetak foto buat keperluan kuliah aja biasanya, tapi gak ada yang jadi koleksi buat album wkwk Kalau jumlah maksimal foto untuk satu album ada ketentuannya atau apa terserah kita?



    Dzulkhulaifah
    May 14, 2018 at 8:18 pm

    Ada ketentuannya tiap album foto, kayak yang paling besar bisa sampai 80 foto. Beda ukuran beda lagi jumlah fotonya.



May 14, 2018 at 8:14 pm

Wahhh … serba instan ya sekarang. Cetak foto pun bisa online. Tinggal kirim file aja. Dan menanti di rumah. Wajib dicoba sih kayaknya.



Amallia Sarah
May 14, 2018 at 8:39 pm

Aku juga nih cetak foto di ID Photobook. Puas sama hasilnya yang Kayak majalah… Asyik banget dan harga bersahabat



May 14, 2018 at 8:54 pm

Benar juga, setiap momen berharga dalam hidup kita layak diabadikan dalam sebuah foto. Namun jangan juga foto-foto tersebut hanya berdiam diri di dalam kamera atau hardisk komputer di rumah.

Dan… akupun memang sudah lama banget nggak cetak foto. Jadi kangen punya album foto lagi…



May 15, 2018 at 2:31 am

Saya juga udah liat beberapa temen yang pakai ID Photobook. Cakep-cakep ya hasilnya. Jadi kepikir pengen bikin foto album juga di sana buat kenang-kenangan.



May 15, 2018 at 3:01 am

Artikel yang menarik nih. Mencetak foto-foto digital pun bisa dilakukan secara online.

Terima kasih banyak mbak untuk referensi’a. Aku mau langsung cetak juga ahh*



May 15, 2018 at 5:04 am

Keren jg bisa nyetak foto kyk majalah gini. Ntar kapan2 nyobain lah. Sayangkan byk foto tp gak pernah dicetak



May 15, 2018 at 5:55 am

Wah iya nih sayang kalau foto2 gak dicetak. Soalnya khawatir kalau dalam bentuk digital bisa rusak atau malah terhapus. Kalau dicetak seenggak2nya ada yang disimpan. Noted tips kalau mau cetak potonya :D



May 15, 2018 at 7:35 am

Terakhir punya album foto saat kakak menikah, dan itu sudah lama banget, jadi kangen buka2 album foto drumah



Anisa Deasty Malela
May 15, 2018 at 8:17 am

Pernah nih kepengen buat, tapi harganya lumayan mahal,, jadi beralih ke cetak foto yang dekat rumah dan harganya lebih terjangkau.



    Dzulkhulaifah
    May 15, 2018 at 9:35 am

    Mungkin karena lebih eksklusif ya mba. Tapi kalau dihitung-hitung sama beli album fotonya ternyata jatuhnya gak jauh beda :)



May 15, 2018 at 10:38 am

Jadi ada kenangan ya kalau foto2 kita di cetak bisa lihat2 nanti kalau lagi kangen pasti bikin terseyum kadang jg terharu



May 15, 2018 at 2:41 pm

Moment wajib di abadikan, kita perlu mencetaknya dalam bentuk album..agar mudah dilihat kalo lagi kangen..

Id photobook memudahkan banget.



May 16, 2018 at 12:50 pm

saya udah lama banget nih gak nyetak foto, terakhir nyetak itu lima tahun lalu untuk disimpan di dompet, hehehe

jadi penasaran pengen coba idphotobook ini :)



Inda Chakim
May 19, 2018 at 1:19 pm

Cakwp banget hasilnya mbak. Jadi pengeennnnn



May 19, 2018 at 3:17 pm

Aku jg ga nyeseeeeel banget pesen dari photobook. Baguuus hasilnya. Aku lbh tertarik utk bikin album traveling sih. Secara selama ini semua foto2nya cm disimpen di Flickr. Jd kemarin aku pesen 18 album hanya utk album traveling based on negara biar bisa rapi dan ga berantakan :D.



May 19, 2018 at 3:46 pm

Terakhir cetak foto waktu resepsi pernikahan, setelah itu belum pernah cetak foto2 lagi dechh! Hasilnya keren ya, nggak kaya biasanya, boleh juga niy buat cetak perjalanan si kecil, soalnya selama ini cuma disimpen di laptop dan hp ajah.



    Dzulkhulaifah
    May 19, 2018 at 7:14 pm

    Kalau ada bentuk fisiknya bisa duduk bareng si kecil buka-buka album foto, semoga sampai dia gede masih bisa kayak gitu hehe.



Niedha
May 20, 2018 at 1:15 pm

Wuah info baru niy, pernah siy liat2 sekilas idphotobook di ig , jd pengen cetak jg, secara jaman kita kuliah cetak foto mulu ya hahahahaha,,, ayo foto2 kita kuliah mana yg lucu sm si unyu2 itu hehehehe 😉😉



Kholida Alwi
May 20, 2018 at 5:02 pm

Terakhir kali cetak foto kapan yaa, udah lama banget sampe lupa. Semenjak era foto digital semua foto cuma disimpan di komputer dan handphone. Sampai suatu ketika ada foto yg corrupt file nya, kan sedih 😢 bener sih ini harus mulai dicetak lagi fotonya biar ga hilang memorinya yaa. Nice rekomendasi nih, cetak foto jadi semudah itu👍



Ucig
May 20, 2018 at 7:04 pm

Asik banget ini ya mak…
Jadi nggak cuma disimpen ajaa, mamaku suka protes. Cetak dong fotonya 😄
Wah wajah papinya Ham terpampan, hihii



May 21, 2018 at 4:06 pm

Saya tertarik banget untuk cetak foto-foto perjalanan di ID Photobook. Sayangnya, yang saya cetak pengen dijadikan buku dan terdaftar di ISBN. Padahal suka banget sama konsep dan print-out-nya ID Photobook :”)



May 21, 2018 at 8:45 pm

Aku ngerasain gimana rasanya saat foto anak kehapus, rasanya tuh sayaaaaaang banget. Makanya harus dicetak juga biar makin awet dan bisa jaid kenangan suatu hari nanti.



May 28, 2018 at 12:38 pm

Suami saya sempat ngasi tau kalau ada jasa cetak dan editing foto seperti jni di IG, soalnya suami yang paling rajin foto dan upload foto anak-anak di UG hihihi sampai akhirnya IG saya udah kebanyakan posting (udah 5ribuan posting foto) lalu suami bikin akun IG sendiri buat foto anak-anak.
Jadi mbak abis biaya berapa dan kirim berapa foto ke idphotobook?



August 16, 2018 at 6:31 pm

Seneng bgt dengan photobook tsb kita lebih mudah untuk mencapainya.



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *